Desa Putatgede menuju desa satelit.. Mari membangun desa bersama

Minggu, 11 Desember 2016

Pembangunan Dana Desa dari APBN

Postur anggaran dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2016 disambut baik oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Postur anggaran untuk kawasan pedesaan dinilai meningkat jauh dibanding tahun 2015. 

Dalam postur anggaran 2015, anggaran untuk pembangunan desa sebesar Rp 20,7 triliun. Sedangkan, dalam APBN 2016 yang baru disahkan, anggaran pembangunan desa mencapai Rp 47 triliun.



Khusus Desa Putatgede Dana Desa untuk tahun 2016 ini meningkat 124% dari Tahun 2015, pada tahun 2015 sebesar Rp. 268.735.357,- menjadi Rp. 601.107.266,-
Untuk Tahun 2016 digunakan untuk pembangunan Infrastruktur yaitu :




  1. Pembangunan Rabat beton RT.01, RW.02 (Gang Merak) Volume 0.15x3.00x18 M
  2. Pembangunan Rabat beton RT.02, RW.03 (Jalan Kalisari) Volume 0.15x3.00x122 M
  3. Pembangunan Rabat beton RT.02, RW.04  (Jalan tegalsari) Volume 0.15x3.00x450 M
  4. Pembangunan Rabat beton RT.01, RT. 02 RW. 05 / RT. 02 W. 06 (Jalan Garuda)  Volume 0.15x3.00x512 M
  5. Pembangunan Rabat beton RT. 02 RW. 06  (Jalan Karonsih)  Volume 0.15x3.00x206 M
  6. Pembangunan Rabat beton RT. 01 RW. 06  (Jalan Karonsih II)  Volume 0.15x3.00x150 M
  7. Pembangunan Gorong-gorong Areal Pertanian Blok 10 Volume 1,0x0,35x7 M
  8. Pembangunan Gorong-gorong Areal Pertanian Blok 10/11 Volume 1,0x0,35x7 M


Adanya Dana Desa sejak 2015 disambut antusias oleh warga / masyarakat Desa Putatgede, dengan dibuktikan adanya Dana dampingan berupa Swadaya sesuai kemampuan masyarakat setempat, serta dilaksanakan dengan penuh semangat Gotong Royong. Karena Pemerintah Desa menerapkan sistem pembangunan secara kebersamaan, baik Dana dari Pemerintah Daerah atau Pemerintah Pusat maupun Dana swadaya.


Adanya swadaya dan gotong royong diharapkan Warga / masyarakat memiliki hak atas bangunan tersebut, sehingga kedepannya hasil bangunan tersebut bisa bermanfaat untuk generasi berikutnya. 

PELAKSANAAN LELANG MATERIAL PEMBANGUNAN




Ada yang menarik, dalam pelaksanaan pembangunan Dana Desa dari APBN dilakukan secara swakelola, Pemerintah Desa Putatgede masih menggunakan cara-cara yang dilakukan oleh PNPM Mandiri Pedesaan.
Sehingga sebelum pelaksanaan Pemerintah Desa mengadakan lelang harga material pembangunan dengan mendatangkan / mengundang beberapa suplyer atau pemilik toko. Yang nantinya akan memasok seluruh kebutuhan material pembangunan. Pelaksanaan lelang tersebut dilaksanakan di aula balai desa dengan dipandu oleh Kepala Desa, Sekretaris Desa dan Tokoh LPM (Sebagai Pengelola Kegiatan). 

Dari 6 (enam) suplayer yang datang, dua diantaranya adalah menjadi pemenang lelang, yaitu UD. ARI JAYA dan UD. SALIM JAYA. Mereka menjadi pemasok utama material Pasir Muntilan, Semen Gresik, Batu Pecah 2x3, Pasir Urug, serta Papan untuk Begisting dan penyekat.





Kamis, 01 Desember 2016

Santunan Yatim Piatu dan Rencana Pembangunan Mushola


 Dari Sahl bin Sa’ad radhiallahu ‘anhu dia berkata: Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallambersabda,
« أَنَا وَكَافِلُ الْيَتِيمِ فِى الْجَنَّةِ هكَذَا »  وأشار بالسبابة والوسطى وفرج بينهما شيئاً
Aku dan orang yang menanggung anak yatim (kedudukannya) di surga seperti ini”, kemudian beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam mengisyaratkan jari telunjuk dan jari tengah beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam, serta agak merenggangkan keduanya.
Terima untuk kesekian kalinya kepada  :

MOHAMAD SULTHON BIN AL SHAMSI DARI ABUDHABI AL AIN, ALTHOWAYAH (UNI ARAB EMIRATS ) 


 MULIAKANLAH ANAK YATIM, NISCAYA HATIMU MENJADI LUNAK DAN KEBUTUHANMU TERPENUHI


Jika kita mengeluhkan hati kita yang keras, maka menyantuni anak yatim merupakan sarana yang bisa menjadikan hati lunak. Ia adalah obat yang diwasiatkan oleh Rasulullah yang telah diutus dengan membawa petunjuk dengan kebenaran.
Diriwayatkan oleh Abu Darda’ yang berkata: “Ada seorang laki-laki yang datang kepada nabi mengeluhkan kekerasan hatinya. Nabipun bertanya: sukakah kamu, jika hatimu menjadi lunak dan kebutuhanmu terpenuhi? Kasihilah anak yatim, usaplah mukanya, dan berilah makan dari makananmu, niscaya hatimu menjadi lunak dan kebutuhanmu akan terpenuhi.” [HR. Thabrani, Targhib, Al Albaniy: 254].
Sesungguhnya, mengasihi anak yatim merupakan sarana untuk melunakkan hati dan mengupayakan terpenuhinya kebutuhan-kebutuhan. Sebab, orang yang mengasihi anak yatim telah memposisikan diri seperti ayahnya. Seorang ayah, secara naluriyah memiliki karakter sayang dan mengasihi anak-anaknya. Adapun orang yang mengasihi anak yatim memiki satu sifat lain, yaitu mengasihi anak yang bukan anak kandungnya.
Barang siapa keadaannya seperti itu maka dihatinya terhimpun sarana-sarana yang bisa melembutkan hatinya, sekalipun sebelumya merupakan hati yang keras.
Tidak diragukan lagi ini merupakan obat yang mujarab. Kita tidak akan pernah mendapati orang yang menyantuni anak yatim, kecuali pasti memiliki hati yang pengasih.

Semoga Amal Kebaikan Abah Sulthon mendapatkan Keberkahan bagi Keluarga, mendapat kebaikan baik di dunia maupun diakhirat kelak nanti.

RENCANA PEMBANGUNAN MUSHOLA

Pembangunan Mushola Desa Putatgede RT.02 RW.01 Kec. Ngampel Kendal untuk saat ini masih terkendala medan jalan. Jalan raya sedang diperbaiki / di kerjakan RABAT BETON, sehingga semua Kendaraan Angkutan Berat tidak bisa melewati jalan tersebut.


Minggu, 30 Oktober 2016

Pengajian Bulan Muharam Dalam Rangka Santunan Yatim Piatu

Allah SWT berfirman dalam Al-Quran Surah Saba' : 39 :


Artinya : “Katakanlah, sesungguhnya Tuhanku melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya di antara hamba-hamba-Nya dan menyempitkan bagi (sesiapa yang dikehendaki-Nya)’, dan apa saja yang kamu infakkan, maka Allah akan menggantikannya dan Dialah pemberi rezeki yang sebaik-baiknya.”


Video Santunan Anak Yatim Piatu

Acara Santunan untuk Anak Yatim Piatu kali berbeda dengan acara-acara sebelumnya. Untuk yang satu ini di kemas dalam rangka Pengajian Umum bulan Muharam yang dilaksanakan di Masjid "Nurul Huda" Desa Putatgede, sekaligus sebagai Pertemuan Rutin Ranting NU.

Penyantun Utama yaitu :

MOHAMAD SULTHON BIN AL SHAMSI Dari ABUDHABI AL AIN, ALTHOWAYAH (UNI ARAB EMIRATS ) 

Penyantun lainnya Dari Masyarakat Desa Putatgede.

Santunan di serahkan oleh Kepala Desa Putatgede yaitu Bpk. SUPRIYADI dengan didampingi oleh Ketua Ranting NU Desa Putatgede yaitu Bp. MUKHSON.
Semoga Amal kebaikan dari beliau dapat menjadikan ladang rezeki, khususnya untuk Abah Muhammad Sulton Bin Al-Shamsi sensiri dan umumnya untuk kita semua. dan semoga amal kebaikan beliau di terima di sisi Allah SWT. Amiin.

Selasa, 04 Oktober 2016

Aplikasi Kelengkapan SPJ

Pada hari Sabtu, 24 September 2016 bertempat di Rumah Makan "Ken Dedes" Kecamatan Rowosari telah diluncurkan Aplikasi untuk memudahkan membuat SPJ. Sesuai dengan kebutuhan aplikasi ini telah diupdate pada hari ini Selasa, 4 Oktober 2016. Aplikasi dibuat denganmenggunakan Microsoft Excel dan dibuat semudah mungkin, sehingga gampang digunakan bagi pemula sekalipun.
Tampilan layar utama Aplikasi Master SPJ

Aplikasi ini tersedia untuk membuat berkas dari RAB sampai dengan Penghitungan pajak per kegiatan.
Yaitu terdiri dari :
1. INPUT DATA, Untuk identitas Desa dan kegiatannya sesuai Kode Rekening dalam APBDes.
2. RAB (Rencana Anggaran Belanja)
3. SPP (Surat Permintaan Pembayaran)
4. SPM (Surat Perintah Membayar)
5. Kwitansi SPM
6. Buku Kas Pembantu Kegiatan
7. SPTJB (Surat Pertanggungjawaban Belanja)
8. A2 - Kwintansi Bendh-27
9. Kwitansi Pemotongan Pajak
10. Pengembalian Sisa SPP Kegiatan
12. Rekapitulasi Pajak per Kegiatan
13. Dll

Dengan menggunakan aplikasi ini, ada tiga hal yang harus diperhatikan atau dipersiapkan yaitu :
1. Nota-nota pembelian (Baik yang NPWP atau Non NPWP) beserta Nama Pemilik Nota/Toko.
2. STNK dan SIM khusus untuk Pembelian yang berasal dari Galian C
3. Kwitansi-kwitansi lain / Daftar penerimaan honor / upah kerja.

Cara menjalankan aplikasi ini cukup mudah, yaitu :
1. Input Data diisi sesuai Desa dan Kode Rekening kegiatan masing-masing.
    Dan isikan data Suplyer, Pemilik dst.
2. Pengisian berkas RAB secara manual
3. Pengisian berkas SPP, Nonimal sesuaikan kode rekening masing-masing.
4. Buku Kas Pembantu Kegiatan. Sesuaikan pembelanjaan masing-masing item.

Selanjutnya untuk berkas yang lain akan terisi secara otomatis.
Untuk Rekap Ketentuan pajak sudah disesuai dengan Peraturan yang ditetapkan.

File berbetuk WINRAR. Untuk Tutorial Aplikasi sudah termasuk di dalamnya.
Extract terlebih dahulu filenya di Drive D:\PERTANGGUNGJAWABAN (Drive D: dengan folder PERTANGGUNGJAWABAN). Kemudian lakukan seperti yang ada ditutorial.

Silahkan unduh di  DISINI  atau  PERTANGGUNGJAWABAN.rar

Terima kasih...


Senin, 26 September 2016

Santunan Dana dan Sandang untuk Anak Yatim Piatu

Allah SWT berfirman dalam Al-Quran Surah Saba' : 39 :



Artinya : “Katakanlah, sesungguhnya Tuhanku melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya di antara hamba-hamba-Nya dan menyempitkan bagi (sesiapa yang dikehendaki-Nya)’, dan apa saja yang kamu infakkan, maka Allah akan menggantikannya dan Dialah pemberi rezeki yang sebaik-baiknya.”


MOHAMAD SULTHON BIN AL SHAMSI Abudhabi Al Ain, Althowayah (Uni Arab Emirats ) dan keluarganya. 



menyumbangkan sebagian hartanya untuk anak yatim yang ada di Desa Putatgede.

Pemberian Santunan dilaksanakan pada hari Kamis Tanggal 8 September 2016, semua anak Yatim Piatu yang mendapatkan diajak belanja ke Toko "ADA" Kota Kendal. Mereka memilih Pakaian sendiri-sendiri seuai keinginan masing-masing. Selanjutnya pada malam harinya, uang sisa belanja belanja diterimakan kepada mereka.





Selasa, 09 Agustus 2016

Santunan Anak Yatim

Selepas Hari Raya Idul Fitri 1437 H, untuk kesekian kalinya Abah MOHAMAD SULTHON BIN AL SHAMSI Abudhabi Al Ain, Althowayah (Saudi Arabia) dan keluarganya.











Allah SWT berfirman dalam Al-Quran Surah Saba' : 39 :



Artinya : “Katakanlah, sesungguhnya Tuhanku melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya di antara hamba-hamba-Nya dan menyempitkan bagi (sesiapa yang dikehendaki-Nya)’, dan apa saja yang kamu infakkan, maka Allah akan menggantikannya dan Dialah pemberi rezeki yang sebaik-baiknya.”

Pemberian Santunan dilaksanakan pada hari Sabtu, 6 Agustus 2016 bertempat di Mushola Al Hikmah Desa Putatgede, dierahkan langsung Oleh Kepala Desa Putatgede (Bp. SUPRIYADI).


RENCANA PEMBANGUNAN MUSHOLA AL HIKMAH 2 LANTAI

Gambar Rencana Pembangunan 1
Pada saat itu juga bermusyawarah untuk pembangunan Mushola Al Hikmah berlantai 2. Rencana pembangunan mushola berlantai 2 tersebut akan di danai oleh beliau Abah Mohamad Sulthon Bin Al Shamsi (Abudhabi Al Ain, Althowayah, Saudi Arabia). Sesuai musyawarah dana pembangunan tersebut menelan biaya kurang lebih 450 jt. Untuk saat ini Panitia sedang mempersiapkan RAB (Rencana Anggaran Biaya) dan Gambar Tehniknya. Sebagai pertimbangan berikut rencana gambar yang akan dibangun.
Gambar Rencana Pembangunan 2



Untuk Gambar rencana pembangunan 2, akan meniru milik Desa Kebonagung. Sesuai konsultasi dengan pihak panitianya untuk lantai 1 saja sudah hampir menelan biaya 250 jt.

Jumat, 15 Juli 2016

Santunan Yatim Piatu 1437 H




Menjelang hari Raya Idul Fitri 1437 H / Tahun 2016, untuk kesekian kalinya Abah MOHAMAD SULTHON BIN AL SHAMSI Abudhabi Al Ain, Althowayah (Saudi Arabia) dan keluarganya. 

menyumbangkan sebagian hartanya untuk anak yatim yang ada di Desa Putatgede.

Oleh Kepala Desa Putatgede (Bpk. Supriyadi) santunan tersebut disampaikan bertepatan dengan Rutinan NU Desa Putatgede yang bertempat di Masjid "Nurul Huda" Desa Putatgede.

Semoga Amal baik Abah Sulthon mendapatkan ganti rezeki yang berlipat dari Allah SWT, dan semoga seluruh keluarganya dijauhkan dari Api Neraka. Amiin ya robbal 'alamiin.

Wallahu 'a'lam bi showab.....

Selasa, 07 Juni 2016

Santunan Pakaian untuk Anak Yatim



Abah MOHAMAD SULTHON BIN AL SHAMSI Abudhabi Al Ain, Althowayah (Saudi Arabia)dan keluarganya. 

Untuk kesekian kali menyumbangkan sebagian hartanya untuk anak yatim yang ada di Desa Putatgede.
Dalam menghadapi Bulan Suci Ramadhan 1437 H / 2016 M, beliau memberikan santuan berupa uang dan beberapa potong pakaian muslim komplit. Dana beliau transfer dengan syarat untuk membelikan pakaian, sedangkan para penerima di haruskan untuk memilih sendiri apa yang mereka butuhkan.
Untuk itu Kepala Desa Supriyadi ( Bpk. Supriyadi ) pada Hari Minggu, 5 Juni 2016 mengajak mereka langsung ke Toko Ramayana Kota Pekalongan. Anak-anak yatim tersebut memilih langsung pakaian yang dibutuhkan. Setelah selesai keseluruhan anak yatim diajak makan bersama dan sisa dana diserahkan lagi kepada mereka yang berhak.
Kepala Desa di dampingi langsung oleh Ketua dan Anggota NU (Nahlatul Ulama) dan Bpk. Arifin mengawal belanja keperluan anak yatim tersebut.
Untuk makanpun para pengawal tidak sepeserpun mengambil hak anak-anak yatim tersebut.

Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada beliau Abah Mohamad Sulthon Al Shamsi, semoga amal beliau dan keluarganya diterima oleh Allah SWT. Amiin ya robbal 'alamiin.







Kamis, 12 Mei 2016

Rehab Mushola Al Hikmah Desa Putatgede RT.01 RW.01


Mushola Sebelum di Rehab
Mushola Setelah direhab
Hingga hari ini, Selasa 10 Mei 2016, Abah MOHAMAD SULTHON BIN AL SHAMSI dari Abudhabi Al Ain, Althowayah (Saudi Arabia) menginfaqkan lagi sebagian hartanya untuk Pembangunan / Rehab Mushola "Al-Hikmah" Desa Putatgede RT.01 RW.01. Rehab tahap I (satu) telah dilaksanakan, yaitu untuk Pembangunan Rehab Tempat Wudhu, Pembelian Karpet Sajadah, Rehab Paving depan tempat wudhu, Pemasangan Bong untuk selokan samping mushola serta Pembaruan warna cat untuk mushola.Karena Rehab Mushola Tahap I sudah dilaksanakan dengan lancar, selang beberapa hari kemudian dilaksanakan tasyakuran dan Doa bersama sekaligus Penyerahan uang santunan kepada Anak Yatim Piatu.


Semoga Allah SWT selalu melimpahkan Rezeki Kepada : Abah MOHAMAD SULTHON BIN AL SHAMSIAbudhabi Al Ain, Althowayah (Saudi Arabia)dan keluarganya.
Beliau juga menyadari bahwa Allah SWT telah berfiman dalam Al-Qur'an Surah An Nissa' : 10),  sehingga Beliau untuk kedua kalinya memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu warga Desa Putatgede, mereka yang mendapatkan santunan antara lain :


1. NASIKIN, Putra Bp. Butuk (alm), Ibu Suparni
2. M. KURNIAWAN ROMADAN, Putra Bp. Jumbadi, Ibu Yulaekah (alm)
3. GALIH NUGROHO, Putra-putri Bp. Sobirin (alm), Ibu Sumarti
4. DESI FATMAWATI, Putra-putri Bp. Sobirin (alm), Ibu Sumarti 
5. DINA KAURINISA, Putra-putri Bp. Sobirin (alm), Ibu Sumarti
6. SALMA, Putri Bp. Mahfudlin (alm), Ibu Walmuroh
7. ERNA, Putri Bp. Mahfudlin (alm), Ibu Walmuroh
8. MAULIDA NELLY MUNA, Putri Bp. Nasikun (alm), Ibu Kumiyati
9. ANAN ADI SAPUTRA, Putra Bp. Nasoka, Ibu Jamilah (alm)
10. LULUK, Putri Bp. Sayono (alm), Ibu Kopiyati
11. ROSA, Putri Bp. Maketur (alm), Ibu Sukini
12. YUNI HARTATIK, Putri Bp. Bp. Basir (alm), Ibu Kasminah
13. LATIFATUL LAILA, Putri Bp. Nur Wakid (alm), Ibu Nur Khasanah
14. FIKRI HAKIM, Putra Bp. M. Taufiq (alm), Ibu Supiyati
15. SITI AISIYAH, Putra Bp. M. Taufiq (alm), Ibu Supiyati
16. RAHMAWATI, Putri Bp. Solikhin, Ibu Sundari (alm)
17. ARDIANSYAH, Putra Bp. Mahfud (alm), Ibu Nariati.

Dokumentasi pelaksanaan Pembangunan Rehab Mushola Al Hikmah.


Suasana di Depan Mushola
saat Tasyakuran setelah 
Rehab Tahap I Selesai

Penyerahan Dana Bantuan
Suasana Pengerjaan 
Rehab Paving
Halaman Mushola











Suasana Disamping 
Mushola tepatnya di 
depan Tempat Wudhu


Rehab Gorong-gorong
di Jalan Masuk Mushola

Suasana didalam Mushola
yang telah di belikan Karpet