Desa Putatgede menuju desa satelit.. Mari membangun desa bersama

Selasa, 02 Agustus 2011

Posluhtan "Loh Jinawi"

Pada hari Minggu, 31 Juli 2011 lalu telah dibangun Pos Penyuluhan Pertanian "Loh Jinawi" milik Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani) Desa Putatgede. Bangunan 6x11 m tersebut berdiri diatas tanah Bengkok desa tepat disebelah timur "Gumuk Doro" yang sebagian memakan badan jalan dengan tinggi 5 m dengan asumsi agar bisa dilewati oleh Mobil Truck.

Atas kerjasama antara Gapoktan "Maju Jaya" dan Kelompok Tani "Margi Utomo", Pos ini dibangun dalam rangka untuk membina dan menghidupkan kembali penyuluhan bagi masyarakat petani desa Putatgede umum dan khususnya untuk kelompok tani Margi Utomo yang di pimpin oleh Bpk. Solikhin agar Pengetahuan (skill) tentang Pertanian bertambah maju. Oleh Gapoktan dana yang serap untuk membangun diambilkan dari hasil usaha Blower Padi (Mesin Perontok Padi) dengan dibantu dari sebagian hasil Pompa air Poktan"Margi Utomo".
Dengan adanya Posluhtan tersebut masyarakat Petani disekitar Blok Wetan Gili maupun Blok Kulon gili sangat menyambut gembira, karena pada sekarang ini Petani sedang awal musim panen Tembakau, yang sedianya Pos tersebut akan digunakan sebagai Pusat Penjualan Daun Tembakau (bhs jawa : "Open Tembakau").

Untuk jangka kedepan akan digunakan sebagai pusat informasi atau pusat perdagangan pertanian dan yang lebih menguntungkan sebagai tempat untuk istirahat atau sebagai tempat transit bagi petani untuk menempatkan Pupuk sebagai perlindungan dari terik Matahari dan sebagai pelindung dari Hujan.
"Posluhtan "Loh Jinawi" yang sedang dibangun ini sebagai bentuk kepedulian Gapoktan dan Pemerintah Desa untuk mensejahterakan dan meningkatkan SDM bagi Masyarakat Petani Desa Putatgede dan juga nantinya diharpkan menjadi terminal bagi tengkulak yang akan membeli hasil pertanian" ujar Bpk. Much. Mustagfirin (Bayan Tani).

PPL Dinas Pertanian Kecamatan Ngampel Bpk Jaswadi, juga sangat mendukung sekali dengan adanya Posluhtan ini. Karena untuk Musim Tanam Rendeng tahun ini Desa Putatgede mendapatkan SLPTT Tanaman Padi dari Pemerintah Pusat seluas 25 ha. Sehingga semua kegiatan penyuluhan tentang SLPTT tersebut akan di tempatkan di Posluhtan ini.

0 komentar:

Posting Komentar